Ketua Baznas Lotim Ismul Basar sedang memberikan santunan,Sabtu, (31/12)

Akhir Tahun Baznas Santuni 120 Anak Yatim

SATUNUSA.CO, LOTIM  - Baznas Lombok Timur terus bergerak menjalankan misi kemanusiaan, membantu anak yatim dan fakir miskin sesuai asnab dari sasaran zakat, disamping program ekonomi produktif yang terus berjalan.

Di penghujung tahun 2019, Tim Baznas Lombok Timur menyerahkan santunan 120 anak yatim di Lermbaga Kesejahteraan Sosial Anak ( LKSA)  Murni Hati Belanting, Selasa, (31/12/2019)."

Alhamdulillah anak anak bahagia menerima amanah dari para muzakki," ujar Ketua Baznas Lombok Timur, Ismul Basar.

LKSA ini lanjutnya bisa menjadi contoh karena dikelola secara mandiri tanpa bergantung dari pihak manapun. Mereka istiqomah melakukan pembinaan dan memperhatikan anak yatim dan kaum duafa'.

"Itulah yang mendorong Baznas menaruh perhatian kepada lembaga ini. Mudahan ini bisa menjadi contoh pengelolaan LKSA yang baik," ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Ketua Baznas menyempatkan diri berdiskusi dengan pengurus dan anak anak panti. Bahkan Dia sempat menguji hafalan ayat-ayat pendek dari anak anak yatim di tempat.

Kehadiran Tim Baznas ini semakin menguatkan tekad mereka untuk terus belajar dan saling peduli satu sama lain.(Rm.SN)

Whatsapp