KESEHATAN

Pengurus DPD PPNI Lombok Timur Resmi Dikukuhkan

Blog Image
Pengukuhan pengurus DPD PPNI di Pendopo Bupati Lombok Timur. (foto : Dim)

SATUNUSA.CO,LOTIM - Pengurus Dewan Perwakilan Daerah  Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPD PPNI) Lombok Timur secara resmi dikukuhkan, Rabu (2/11/2022) .

Acara pengukuhan pengurus PPNI ini dihadiri Bupati Lombok Timur HM. Sukiman Azmy. 

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan pengurus baru yang dilantik menjalankan visi misi organisasi dengan baik. "Kita berharap juga setelah adanya pelantikan ada kegiatan yang nyata dalam menunjukan eksistensinya berorganisasi di masyarakat kita, "ucapnya.

Lombok timur, paparnya, masih berkutat dengan persoalan kesehatan, ada disitu angka kematian ibu yang relatif tinggi, angka kematian bayi, stunting, penyakit menular dan banyak lagi.

"Oleh karenanya saya berharap dalam rangka mewujudkan kecintaan masyarakat dan pemerintah maka paling tidak kita harus memiliki prfesionalisme yang tinggi, " tegasnya

Sementara itu, Ketua DPD PPNI Lombok Timur H. Fahrurrozi menegaskan pengukuhan ini secara tegas DPD PPNI ingin berperan aktif dalam pembangunan yang ada di Kabupaten Lombok Timur, terutama dalam hal kesehatan.

"Kami ingin mengawali mengelaborasi visi dari PPNI, yakni menjadi ormas yang dicintai anggota dan disayangi pemerintah," ucapnya.

Lebih lanjut Fahrurrozi menjelaskan, pihaknya siap berkomitmen untuk terus bersinergi dengan pemerintah dalam semua kegiatan yang diselenggarakan.(*) 

Recent Post

blog image
UMUM

FWMO Lotim Apresiasi Kinerja Polri Kawal Pesta Demokrasi Dengan Damai

SATUNUSA.CO, LOTIM- Forum Wartawan Media Online (FWMO) Lombok Timur memberikan apresiasi terhadap kinerja positif Polri di tahun 2024.

Hal ini dikatakan Ketua FWMO Lotim,Syamsurrijal di S...

blog image
PENDIDIKAN

Kata Pj Bupati Lombok Timur, Ini Dua Keunggulan Ponpes Thohir Yasin Sehingga Tetap Eksis dan Maju

SATUNUSA.CO,LOTIM - Pj Bupati Lombok Timur HM Juaini Taofik menghadiri acara Nyeleng Minyak dan Dzikrol Hauliyah Pondok Pesantren Salaf Modern Thohir Yasin ke - 35 di Lendang Nangka Kecamatan Masba...

blog image
UMUM

Bawa Perubahan di Lotim, Pj. Bupati Terima Penghargaan dari 7 Ormas

SATUNUSA.CO, LOTIM-Berbagai upaya yang dilakukan oleh Penjabat Bupati Kabupaten Lombok Timur H. Muhammad Juaini Taofik dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mendapat apresiasi dari tujuh Org...