PEMERINTAHAN

FKKD Bangun Sinergi dengan Pemda dan APH, Kawal Pembangunan Desa

Blog Image
Serasehan FKKD Lotim di BVPP Lotim. (Foto : Li)

SATUNUSA.CO, LOTIM - Forum Komunikasi Kepala Desa (FKKD) Lombok Timur menggelar Serasehan dan rapat akhir tahun 2024 di Ballroom Balai Vokasi Pelatihan Produktivitas (BVPP) Lenek Kabupaten Lombok Timur, Senin (23/12/2024). 

Serasehan dihadiri ratusan kepala desa dan sejumlah narasumber dari Pj Bupati Lombok Timur HM. Juaini Taofik, Dandim 1615 Lombok Timur Letkol Inf. Bayu Sigit Dwi Untoro, Kejari Lotim, Hendro Wasisto, Irban V Inspektorat H. Haerudin dan praktisi hukum. 

Ketua FKKD Lombok Timur ,M. Khaerul Ihsan mengatakan kegiatan serasehan ini dilaksanakan sebagai wadah diskusi dan berbagi wawasan dalam menghasilkan gagasan untuk kemajuan desa di Lombok Timur. 

"Yang tidak kalah penting bagaimana membangun sinergi yang baik antara FKKD dengan pemerintah daerah dan forkopimda serta forkopimcam di Lotim," tandasnya.

"Dengan sinergi yang baik, mari kita kawal pembangunan di desa untuk percepatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat", imbuh Kepala Desa Masbagik Utara Baru itu. 

Sementara Pj Bupati Lotim,HM.Juaini Taofik dalam mengapresiasi kegiatan sarasehan ini dalam rangka untuk meningkatkan pengetahuan tentang pengelolaan dan penggunaan dana desa.

Apalagi yang menjadi narasumber berasal dari APIP dan Aparat Penegak Hukum (APH). Kehadiran APIP dan APH kata Taofik, tentunya akan banyak memberikan informasi agar kepala desa tidak salah menggunakan dana desa yang dikelolanya.

"Sarasehan ini sangat penting sekali untuk kebaikan desa di Lotim kedepannya," tandasnya.

Dia menambahkan dalam penggunaan dana desa ini harus digunakan dengan transparan dengan administrasi yang baik untuk mewujudkan akuntabilitas pemerintahan. 

" Tranparansi dan akuntable kunci pokok dalam penggunaan dana desa," terangnya.(*) 

Recent Post

blog image
UMUM

Bawa Perubahan di Lotim, Pj. Bupati Terima Penghargaan dari 7 Ormas

SATUNUSA.CO, LOTIM-Berbagai upaya yang dilakukan oleh Penjabat Bupati Kabupaten Lombok Timur H. Muhammad Juaini Taofik dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mendapat apresiasi dari tujuh Org...

blog image
UMUM

Pemkab Lotim Berikan Bonus Kepada Juara MTQ

SATUNUSA.CO, LOTIM- Pemerintah kabupaten Lombok Timur memberikan Bonus prestasi kepada kafilah Lombok Tinur yang tercacat sebagai juara pada Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke XXX Tingkat Provinsi ...

blog image
UMUM

Pemdes Denggen Timur Tutup Tahun 2024 dengan Zikir dan Santunan Anak Yatim

SATUNUSA.CO,LOTIM - Pemerintah Desa (Pemdes) Denggen Timur, menutup tahun 2024 dengan menggelar zikir yang dirangkai dengan satunan anak yatim dan piatu. Kegiatan yang berlangsung Selasa (31/12/202...